RADJA NAINGGOLAN, DI INCAR AC MILAN, MANCHESTER CITY, DAN INTER MILAN

Written By Admin on Senin, 21 November 2011 | 12.46

Radja Nainggolan- lahir di Antwerpen, Belgia, 4 Mei 1988; umur 23 tahun adalah pesepak bola Belgia yang kini bermain untuk klub sepak bola Cagliari, Italia. Radja Nainggolan adalah kembar dampit dengan saudara bernama Riana dan putra dari pasangan Marius Nainggolan dan Lizi Bogaerd, seorang Belgia. Radja Nainggolan pemain berdarah indonesia, Ayahnya seorang Batak dan ibunya warga negara Belgia, sudah bermain di Italia


Pada usia 11 tahun, Radja sudah ditarik ke Germinal Beerschot. Pria bertinggi 177 cm ini sempat menjadi top scorer di liga Belgia tersebut. Empat tahun kemudian pada medio 2005, Radja ditarik dari Germinal Beeschot ke Piacenza, bersama Didier N'Dagano. Ketika itu ia ditawari kontrak dua tahun. sejak 2004 bersama Piacenza. Ia mulai menembus skuad inti klub tersebut mulai musim 2008/2009, sampai kemudian dipinjamkan ke Saint' Elia. Cagliari pun mengontraknya permanen di musim lalu. Hasilnya, pemain berposisi gelandang itu tampil impresif dengan tampil di 36 pertandingan Seri A, 33 di antaranya sebagai starter, dan mencetak dua gol.

Radja sudah menjadi milik Belgia dan sudah mengantongi satu caps internasional, yaitu saat dimainkan di Piala Kirin melawan Chile pada 29 Mei 2009. Pemain berdarah Indonesia, Radja Nainggolan, terus menunjukkan kematangan permainannya di Cagliari. Ia sedang diisukan diincar AC Milan untuk dibawa ke San Siro pada bursa musim dingin. Dilansir Football Italia, Milan membidik pemain 23 tahun itu karena beberapa pemain tengahnya tengah krisis kebugaran, antara lain Kevin-Prince Boateng, Mark van Bommel, Clarence Seedorf, serta Mathieu Flamini yang cedera panjang. dan Manchester City kepincut untuk menggaet Nainggolan, mengingat Nigel De Jong dan Owen Hargreaves sampai saat ini masih mengalami cedera, Pemain Indonesia berdarah Sumatera Utara, Radja Nainggolan, masuk radar pencarian Inter Milan. Radja yang kini membela Cagliari diprediksi bisa mengisi lini tengah Inter yang goyah di musim 2011-12. Radja dilirik Inter sejak beberapa bulan ini. Inter makin kepincut penampilan pemain yang kini membela timnas Belgia itu saat kedua tim bertemu dalam lanjutan Serie A, Sabtu, 19 November lalu.Meski akhirnya Cagliari kalah, Radja dinilai berbeda oleh Inter. Dilaporkan jika Direktur Olahraga Inter Marco Branca ingin mendatangkan Radja sebagai bagian dari perombakan lini tengah Inter.

                                                                                                                                       (Sumber Wikipedia,Republika,VivaNews)

1 komentar:

Unknown mengatakan...

Pasti permain ini akan dinaturalisasi juga oleh PSSI.. haha Cayun-notes.blogspot.com $Piss

Posting Komentar